Movable Wall | Operable Sliding Walls

Dinding Yang Bisa Dioperasikan Kapanpun

Apa itu dinding bergerak? Mengapa harus dijadikan sekat seperti Movable Wall | Operable Sliding Walls yang berkamuflase sebagai dinding bergerak.

Saat ini dinding atau tembok permanen yang terbuat dari bata dan semen hanya digunakan sebagai dinding atau tembok luar rumah atau bangunan saja.

Sedangkan untuk dinding permanen di dalam rumah sebagai sekat dan pembatas ruangan sudah mulai ditinggalkan, berganti dengan dinding bergerak.

Dinding bergerak adalah dinding semi permanen yang digunakan sebagai penyekat ruangan modern, yang bergerak dan dapat dipindah-pindah sesuai kebutuhan ruangan.

Dinding modern ini merupakan dinding kekinian dan canggih, yang bisa dioperasikan kapanpun Anda butuhkan. Dan tentu saja movable, fleksibel dan praktis.

Dengan beberapa kelebihan yang dimiliki partisi movable wall – operable sliding walls, tambahan ruangan dan terkesan lebih luas sudah Anda dapatkan sekaligus desain yang menawan.

Movable Wall Pengganti Dinding Struktural

Emang dinding struktural sangat mampu dan diakui fungsinya, sebagai tembok yang kuat, kokoh dan bisa bertahan dari cuaca buruk dan ekstrem serta dapat melindungi penghuninya dari marabahaya dari lingkungan luar.

Beda lagi jika dinding struktural ini digunakan di dalam ruangan atau sebagai pembatas ruangan, fungsinya hanyalah sebagai tembok mati dan tampilannya yang monoton.

Membuat penyekat ruangan pada ruangan sempit maupun hunian minimalis akan membuat space ruangan dan hunian bertambah sempit.

Meskipun berkonsep minimalis, hunian tetap bisa dibuat semenarik mungkin dan terkesan lebih luas dengan mengakalinya menggunakan movable wall pengganti dinding struktural dalam hunian.

Penyesuaian terhadap ruangan mampu dilakukan oleh movable wall dan desain yang juga bisa disesuaikan tema maupun konsep ruangan atau hunian.

Operable Sliding Walls Tampil Eksklusif

Manjakan diri Anda sekali-kali, dengan mengganti suasana baru pada ruangan dan hunian minimalis. Terutama pada sekat dan pembatas ruangan.

Movable Wall | Operable Sliding Walls merupakan partisi dinding bergerak yang modern saat ini, menjadi pilihan dan pelengkap ruangan.

Untuk desainnya pun beranekaragam, mulai dari klasik modern, modern minimalis, modern futuristik, Vintage, Skandinavian, bohemian dan masih banyak lagi.

Operable sliding walls bisa Anda desain dengan tampilan yang eksklusif dan exotic meski hanya dengan perabotan dan furniture seadanya dalam ruangan sempit Anda.

Pintu Partisi Makassar

Mengapa Pintu Partisi Makassar?

Memilih sesuatu yang menjadi pilihan bukan tanpa sebab, begitupun saat Anda memilih Pintu Partisi Makassar sebagai penyekat ruangan yang dibutuhkan.

Secara umum, selama ini sekat atau pembatas hanya digunakan sebagai pemisah antara ruangan agar tampak ada ruangan privacy.

Penyekat jenis ini bukan hanya berfungsi untuk membatasi ruangan seperti penyekat dari material bata dan semen, yang berdiri kaku tanpa tambahan fungsi.

Pintu partisi Makassar merupakan salah satu hasil produksi merek PIREKI, dengan jangkauan pemasaran wilayah Makassar khususnya dan se-Indonesia umumnya.

Istimewa! Pintu Partisi Makassar

Istimewa! Sepertinya kata itu bisa mewakili pintu partisi Makassar dalam beberapa hal, seperti kualitas terbaik, multifungsi, dinding bergerak, dan praktis.

Menjadi sebuah pembaharuan dalam interior desain khususnya partisi penyekat ruangan, seperti pintu partisi Makassar dengan desain yang Anda inginkan.

Istimewa dikarenakan berbeda dengan sekat biasa, partisi ini selain menjadi dinding yang bergerak juga dapat dijadikan pintu sebagai akses keluar-masuk.

Mengenal Material Yang Digunakan Pintu Partisi Makassar

Memilih partisi juga harus ditentukan pada bahan material yang digunakan, karena semua itu bergantung pada masa pakai partisi tersebut, awet atau tidaknya!.

Untuk bahan materialnya sendiri bermacam-macam, tergantung pada jenis partisi yang dipesan. Pada umumnya yang paling banyak digunakan adalah :

1. Multiplek

Multiplek adalah kulit kayu berlapis yang diproses dengan tekanan yang sangat tinggi, dan memiliki tekstur lapisan kayu begitu rapat. Biasa disebut playwood.

Kelebihannya dari material lainnya, lebih kokoh dan kuat serta memiliki daya tahan terhadap air dan daerah lembab. Material yang bagus digunakan untuk kicthen set.

2. MDF

MDF atau Medium Density Fiberboard merupakan jenis kayu olahan yang terbuat dari serbuk kayu yang dipress dengan tekanan tinggi dan harga lebih murah dibandingkan multiplek.

3. Besi Hollow

Besi hollow digunakan sebagai rangka plafon dan rangka dinding partisi, baik partisi gypsum maupun partisi yang lain. Tahan karat dan korosi.

4. Meranti Wood

Meranti wood merupakan kayu yang sangat kuat setelah kayu jati, termasuk awet, mudah dikeringkan dan bertekstur keras namun kuat jika dijadikan pilar.

5. Rockwool

Rockwool merupakan serat mineral ringan yang terbuat dari bahan dasar bebatuan batu kapur, basalt, batu bara yang dipanaskan sehingga membentuk serat.

6. Glasswool

Glasswool merupakan bahan peredam suara yang terbuat dari fiberglass yang bertekstur wool atau bulu domba, dengan tingkat densitas 25g/cm3 – 75g/cm3.

7. Profil Aluminium

Aluminium bukan merupakan jenis logam berat seperti baja maupun besi, Aluminium sendiri sangat ringan, tidak berkarat, kuat dan bisa digunakan untuk apa saja.

8. HPL

HPL atau High Pressure Laminate merupakan bahan pelapis berbentuk lembaran yang digunakan sebagai finishing terakhir pada furniture atau mebel.

Panduan Lengkap Memilih Partisi Lipat Geser

Banyak Diminati, Ketahui Asal Muasal Partisi Lipat Geser

Butuh partisi untuk ruangan dan rumah Anda? Ketahui dulu Panduan Lengkap Memilih Partisi Lipat Geser, sebelum menjatuhkan pilihan partisi Anda.

Tak bisa dipungkiri bahwa keindahan suatu desain interior dan arsitekturnya, mampu menghipnotis dan menenangkan bagi siapapun yang melihatnya.

Tak terkecuali dengan partisi dan aksesoris-aksesoris sebagai pelengkap desain interior didalam ruangan, apakah sebagai pelengkap atau malah sebagai icon ruangan.

Memilih Partisi Lipat Geser Dari Kualitas Bahan Materialnya

Hal yang paling penting saat Anda membeli atau memesan suatu produk/barang adalah melihat dan menanyakan tentang kualitasnya.

Begitupun dengan memesan partisi lipat geser sebagai sekat ruangan yang Anda inginkan, untuk kualitas partisi ini tidak diragukan lagi, dialah yang terbaik.

Kualitas material yang digunakan pada partisi lipat geser ini diatas kualitas standar dan rata-rata, bisa dikata bahwa bahan material terjamin dengan kualitas nomor satu.

Dengan kualitas bahan material yang mumpuni, sudah bisa dipastikan ketahanan produk dan keawetannya bisa tahan lama serta terjamin SNI.

Produk atau barang dengan tampilan bagus dan menarik belum tentu mempunyai kualitas bagus dan juga menarik, apalagi dengan tawaran harga murah.

Sesuaikan Dengan Kebutuhan Ruangan Agar Tampilan Makin Klop

Jangan hanya melihat tampilan yang menarik lalu Anda memesan atau membeli partisi, meski Anda tau itu tidak sesuai dengan kebutuhan ruangan.

Bisa dikatakan bahwa semua partisi bisa diaplikasikan dan ditata dimana saja. Meski begitu, jika memang bisa disesuaikan dengan kebutuhan ruangan, kenapa tidak?!.

Menyesuaikan sebuah partisi dengan kebutuhan ruangan akan menambah estetika ruangan tersebut, dan nuansa ruangan terasa klop dengan partisi yang pas.

Pilihlah Desain Partisi Lipat Geser Senada Dengan Desain Interior Ruangan

Untuk bisa selaras dengan tema dan konsep ruangan atau hunian, ada baiknya Anda memilih desain atau model partisi yang akan digunakan disesuaikan.

Gimana? Apakah Anda sudah menentukan partisi lipat geser yang akan digunakan, setelah membaca artikel Panduan Lengkap Memilih Partisi Lipat Geser?!.

Jika informasi dan saran kami, Anda butuhkan silahkan hubungi kami : ☎ 0812 4585 5369🚪.

Membelah Ruangan Dengan Partisi Lipat

Tujuan Membelah Ruangan Dengan Partisi Lipat

Tanpa adanya sekat, setiap ruangan akan terlihat menyatu, tujuan Membelah Ruangan Dengan Partisi Lipat merupakan ide cemerlang mengatasi ruangan sempit.

Setelah lelah beraktivitas seharian, tak ada yang lebih menyenangkan dibanding perasaan lega saat tiba di rumah. Tak peduli betapa simpel rumah sederhana Anda.

Terlepas dari ukuran rumah yang dimiliki, pastinya Anda juga menginginkan beberapa ruangan yang punya fungsi masing-masing. Seperti halnya Anda membutuhkan ruangan yang lebih privacy.

Tujuan membelah ruangan dengan partisi lipat, agar setiap ruangan tidak terlihat saling menyatu, dan lebih kepada memberikan fungsi tiap ruangan.

. Namun memilih partisi lipat jangan asal, meskipun semua type atau jenis partisi bisa di tempatkan dimana saja. Ada baiknya mencari tahu dulu.

Pilihlah partisi lipat yang sesuai dengan kebutuhan ruangan dan difungsikan untuk apa, bukan yang harus sesuai keinginan Anda.

Keistimewaan Partisi Lipat

Saat ini pilihan partisi sudah banyak macamnya, ada yang dilipat dan digeser. Dan perbedaan keduanya hanya pada sistem operasionalnya dan sifat redamnya.

Menggunakan partisi lipat pada hunian memberikan sensasi tersendiri pada ruangan, walaupun hunian Anda sempit dan sederhana akan terlihat ber-estetika.

Ruangan sempit pun bisa diakali dengan pemasangan partisi lipat sebagai sekat ruangan yang terkesan lebih luas, dan tambahan ruangan di hunian Anda.

Anda tidak perlu lagi membuat atau memasang tembok bata atau sekat biasa sebagai pembelah ruangan, cukup aplikasikan partisi lipat saja.

Apalagi jika partisi lipat dengan material kaca yang bisa menjadi sarana untuk memantulkan cahaya matahari, dan hunian Anda menjadi lebih terang tanpa bantuan lampu listrik.

Kekurangan Dari Partisi Lipat

Dimana-mana kalau ada kelebihan pasti ada kekurangan, begitu juga pada partisi lipat. Mengaplikasikan partisi jenis ini memang memakan tempat atau space.

Saat Anda memasang partisi lipat, Anda membutuhkan lahan lebih yang mungkin tidak terganggu dengan aktivitas apapun nantinya.

Begitupun dengan sistem operasionalnya yang hanya bisa sejajar atau dorong lipat pada saat penyimpanan dan tidak ingin digunakan.

Meskipu memiliki kekurangan, partisi lipat tetap memukau dengan desain yang kekinian dan semakin menarik perhatian banyak orang yang ingin mengaplikasikannya.

Partisi Movable Gaya Retro Untuk Sekat

Ketahui 5 Ciri Desain Gaya Retro Pada Ruangan

Tren kembali ke masa lalu memang sedang digandrungi saat ini, tak terkecuali sekat ruangan Partisi Movable Gaya Retro Untuk Sekat.

Masa lalu tersebut akhirnya memberi inspirasi untuk kehidupan dimasa kini, sehingga trend ini juga kembali digandrungi di dunia desain interior.

Para pemilik hunian saat ini berlomba untuk menuangkan masa lalu tersebut ke dalam desain retro pada partisi movable, atau yang biasa disebut dengan desain interior gaya retro.

Desain Interior gaya retro sendiri dikenal sebagai salah satu jenis desain dekorasi rumah dengan teknik mengulang gaya yang pernah populer.

Gaya retro mulai dikenal pada era 1970-an dan seringkali dikaitkan dengan gaya desain vintage. Meskipun sama-sama mengulang gaya masa lampau, keduanya memiliki perbedaan yang signifikan.

Penasaran bagaimana dengan gaya retro yang bisa Anda terapkan di ruangan manapun?! Ketahui ciri-ciri khas gaya retro, agar Anda bisa merasakan kehangatan kenangan masa lalu.

~ Warna Cerah Dan Hangat Mencerminkan Kepribadian

Seperti yang dijelaskan sedikit di atas, gaya retro memiliki ciri khas warna cerah dan hangat dengan kombinasi warna primer yang eksplosif, itu juga bisa Anda aplikasikan pada sekat dinding.

Untuk skema warna ruangan gaya retro, Ands bisa mengkombinasikan warna-warni seperti merah, biru, warna sitrus, hijau dengan warna achromatic white dan hitam sebagai backgroundnya.

Ciri khas dengan warna yang bebas, gaya desain retro ini bisa menunjukkan kepribadian penghuninya yang mandiri serta ceria.

~ Tata Ruang Terbuka Untuk Kesan Lapang

Gaya retro sendiri seringkali menerapkan konsep terbuka sehingga ruangan akan terlihat luas dan fleksibel, tetapi itu juga akan memperlihatkan ruangan menyatu satu sama lainnya.

Agar dapat membedakan ruangan yang satu dengan lainnya, hanya perlu mengaplikasikan partisi movable bisa dipindah sesuai dengan kebutuhan.

Penggunaan sekat ruangan partisi movable pada ruangan justru dapat memberikan efek yang lebih, dengan partisi pembatas.

~ Menghadirkan Dekorasi Yang Tidak Biasa

Salah satu tujuan desain gaya retro adalah untuk menciptakan suasana yang hangat dan cozy, membuat orang akan mengisi ruangan dengan barang-barang dengan bentuk tak biasa.

Dekorasi dan perabotan untuk interior gaya retro dipilih berdasarkan ketertarikan atau kenangan pada barang tersebut, yang memiliki warna cerah dan bentuk tidak biasa.

~ Desain Prints dan Pattern

Era tahun 70-an memang dikenal sebagai eranya desainer dan seniman pop art, dengan menciptakan karya seni yang sensasional.

Karya seni yang dihasilkan tersebut berupa foto-foto serta iklan-iklan lawas, yang bisa Anda pajang pada dinding atau sebagai pemanis ruangan.

~ Menggunakan Material Revolusioner Pada Masanya

Desain gaya retro mengangkat tema tahun 60-an ke 70-an dimana perkembangan teknologi di dunia pada saat itu menggunakan bahan material furniture yang tak biasa.

Seperti bahan plastik, bahan vinyl hingga fiberglass. Bahan-bahan material tersebut otomotis menjadi bahan utama untuk semua elemen gaya retro seperti kursi, plafon, dinding, lantai dan sebagainya.

Partisi Movable Gaya Retro Untuk Sekat Yang Luar Biasa

Meskipun berkonsep minimalis, ruangan maupun hunian tetap bisa mengaplikasikan desain bergaya retro. Dengan penambahan furniture tempo dulu, tampilan terlihat lebih menarik dan bercahaya.

Konsep gaya retro pada partisi movable sangat unik dan bisa menghangatkan ruangan, dan rasa suntuk karena banyaknya pekerjaan akhirnya bisa menenangkan.

Melihat kelima ciri khas desain gaya retro di atas, bisa menjadi referensi untuk Anda yang ingin menjadikan hunian gaya retro sebagai gaya desain rumah impian.

Hemat Ruang Dengan Pintu Geser

Hemat Ruang Dengan Sliding Door, Inspirasi Ruangan Minimalis

Jika Anda ingin menghemat penggunaan tempat dan memperlihatkan luas hunian Anda, Hemat Ruang Dengan Pintu Geser bisa menjadi solusi tepat.

Setiap bangunan tentunya memiliki pintu sebagai akses keluar-masuk, karena pintu menjadi penghubung antara ruang yang satu dengan ruang yang lainnya.

Tapi kali ini Fhany akan membahas tentang pintu fungsional dan fleksibel yang digunakan sebagai penyekat ruangan berkamuflase jadi dinding yang bergerak.

Sliding door atau pintu geser merupakan pintu multifungsi, yaitu menghemat ruang, menambah ruangan dan memberi kesan luas pada ruangan minimalis.

Fleksibel adalah sistem kerja dari pintu geser, dimaksudkan bahwa sistem operasionalnya bisa disesuaikan dengan kebutuhan ruangan dan tingkat kesulitannya.

Praktis dan mudah menggunakannya adalah hal ketiga yang menjadi prinsip dan konsep pembuatan produk pintu geser sebagai sekat ruangan.

Pintu Geser Sebagai Unsur Dan Elemen Pada Bangunan

Saat ini pintu geser mulai diminati lagi, tampilan dan fungsinya lebih inovatif dan canggih. Dengan desain kekinian, pintu geser bisa diaplikasikan dimana saja.

Pintu geser sebenarnya sudah ada sejak dulu, itu terbukti dari rumah-rumah khas tradisional Jepang dan dari situ pula pintu geser dikenal banyak orang.

Mengapa pintu geser lebih banyak digunakan daripada pintu lipat? Salah satunya dikarenakan pintu geser saat diaplikasikan lebih banyak menghemat ruang.

Maka dari itu pintu geser menjadi unsur dan elemen sebuah ruangan pada bangunan, terutama bangunan minimalis yang juga berada di lahan terbatas seperti apartemen.

Oleh karena itu banyak jenis pintu yang bisa dijadikan opsi bagi pemilik bangunan saat membangunnya, dan sebagai bahan pertimbangan mulai dari materialnya, motif, desain dan warna.

PIREKI| Pintu Geser, Movable Wall, Smart Partisi, Sliding Walls

Anda sedang mencari pintu geser? Kami ahlinya. Cari pintu movable wall? Kami jagonya. Cari pintu Smart Partisi? Kami siap melayani. Sebagai pabrikan sliding wall kami pusatnya.

Pintu geser movable wall smart partisi merek PIREKI, dari produsen pabrikan CV. Pireki Asia. Partisi Redam Suara atau Sound Barrier Partition dari CV. Pireki Asia yang terbaik.

Menerima pesanan pengerjaan pabrikasi, melayani pemasangan, instalasi dan service pintu dan partisi penyekat ruangan untuk wilayah seluruh Indonesia.

Pintu geser movable wall bisa diaplikasikan dimana saja, seperti kantor, sekolah, hotel, kampus, rumah sakit, restaurant, cafe, salon, tempat Ibadah dan lainnya. Baik dalam ruangan maupun luar ruangan.

Hemat Ruang Dengan Pintu Geser merupakan solusi terbaik bagi Anda dalam mengatasi ruangan yang sempit, minimalis dan sumpek.

Segera Aplikasikan Pintu geser di ruangan Anda dan bagi pemilik hotel jadikan ruangan Anda bernilai bisnis tinggi. Hubungi kami untuk layanan dan pemesanan : ☎ 0812 4585 5369🚪.