Ingin punya dinding bergerak? Meskipun ruangan Anda minimalis?! Sebelum menjatuhkan pilihan, baiknya Anda mengetahui Perbedaan Partisi Manual Dan Partisi Otomatis!.
Untuk sebuah ruangan, dinding sangatlah penting sebagai pembatas atau pemisah antara ruangan sekaligus sebagai ruang privacy untuk kegiatan internal.
Tentang Partisi!
Sebelum membahas perbedaannya, Anda wajib tahu tentang Partisi. Partisi adalah sebuah sekat atau pembatas ruangan yang fleksibel dan berfungsi sebagai dinding.
Dinding ini sangat berbeda dengan dinding biasa atau dinding struktural, mulai dari bahan material bangunan yang digunakan, fungsi dan kepraktisannya.
Melihat dari material yang digunakan, partisi sebagai dinding tidak menggunakan material batu bata(batako), semen, maupun pasir.
Material yang digunakan biasanya dari multiplek, kaca, besi, kayu, aluminium, gypsum, dan masih banyak lagi. Dan semuanya tergantung pada tema desainnya.
Fungsi Partisi ini sendiri sangat beragam tergantung penempatannya, tetapi yang lebih umum adalah sebagai penyekat ruangan yang bisa bergerak dan dipindah-pindahkan.
Partisi Manual Yang Fleksibel Dan Praktis Dengan Gaya Industrial
Kini, untuk finishing dinding ada banyak pilihan yang mampu memberikan karakter dan gaya desain yang berbeda-beda, salah satunya gaya Industrial.
Lebih dari sekedar estetika ikonik, gaya Industrial terkesan kaku dan dingin serta memiliki karakter yang sangat kuat sehingga bisa menjadi fokus ruangan.
Tetapi bila dipadukan dengan partisi manual yang fleksibel dan praktis akan menghadirkan kesan homey dan hangat dalam ruangan.
Partisi Manual adalah pintu atau sekat yang sistem kerjanya dengan bantuan tenaga manusia, sekat ini sangat fleksibel dan praktis dalam penggunaannya.
Ballroom hotel, kantor, sekolah, rumah sakit, restaurant, tempat Ibadah, cafe dan masih banyak lagi yang mengaplikasikan Partisi Manual ini.
Partisi Otomatis Yang Mewah Dan Terkesan Borjuis
Karena ego yang tinggi, kalangan masyarakat kelas atas selalu ingin tampil beda dengan yang lainnya. Termasuk dalam hal interior untuk kantor maupun huniannya.
Untuk interior sendiri selalu menggunakan produk atau perabot canggih dan modern, salah satunya menggunakan Partisi Otomatis sebagai dinding maupun sekat.
Partisi Otomatis ini tidak lagi menggunakan tenaga manusia untuk sistem kerjanya, tetapi sudah menggunakan tenaga listrik yang dikontrol lewat remote.
Dengan sistem kerja memakai listrik, partisi otomatis ini tampil mewah dan elegan. Dan sistem canggih ini terkesan borjuis bagi kalangan masyarakat atas.
Inti sebenarnya dari fungsi dan kepraktisannya tidak berbeda untuk keduanya, hanya sistem kerjanya yang menjadi Perbedaan Partisi Manual Dan Partisi Otomatis!
1 Komentar
ARIS SUWIRYA · Juni 16, 2024 pada 8:53 pm
Saya mau beli ini HP saya 0813 837 19000